Selasa, 26 Juli 2011

Tujuan Program

Untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kualifikasi seperti yang tercantum pada visi dan misi di atas, maka tujuan program studi Agribisnis UKSW adalah:
1.    Program pendidikan dan pengajaran Stratum Satu Fakultas Pertanian Program Studi Agribisnis bertujuan menghasilkan sarjana pertanian bidang agribisnis :
a.    Membentuk karakteristik :
-   Percaya kepada Allah yang telah menciptakan alam semesta dengan segala isinya, dan memiliki sikap mengasihi ;
-  Berpandangan dan memiliki sikap bahwa Pancasila adalah falsafah bagi kehidupan bernegara, berbangsa, dan bertanah air, serta memiliki kesadaran dan rasa pengabdian yang tinggi ;
-   Objektif, terbuka, kritis, inventif, berpandangan ke masa depan, sadar akan waktu dan organisasi, sadar akan pentingnya perencanaan, sadar akan kegunaan ilmu dan pengetahuan, tanggap terhadap perubahan dan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, peka terhadap masalah yang dihadapi masyarakat, khususnya yang berkaitan dengan bidang keahliannya ;
-  Berintegritas kepribadian yang tinggi, bertanggung jawab, jujur, dan berjuang untuk keadilan ;
b.    Membentuk kualifikasi :
- Mampu menerapkan pengetahuan dan ketrampilan teknologi yang dimilikinya sesuai dengan bidang keahlian agribisnis dan sosial ekonomi pertanian dalam kegiatan produktif dan pelayanan kepada masyarakat ;
-   Menguasai dasar-dasar ilmiah dan pengetahuan serta metodologi bidang keahlian sosial ekonomi pertanian/agribisnis sehingga mampu menemukan, memahami, menjelaskan, dan merumuskan cara penyelesaian masalah yang ada dalam kawasan keahliannya ;
-   Menguasai dasar-dasar ilmiah sehingga mampu berpikir, bersikap, dan bertindak sebagai ilmuwan ;
-   Mampu mengikuti perkembangan pengetahuan dan teknologi agribisnis.
2. Program penelitian berupaya menemukan dan mengembangkan ilmu dan teknologi bidang agribisnis berkelanjutan yang dapat diaplikasikan untuk mengatasi masalah agribisnis maupun sebagai materi pengajaran.
3. Kegiatan pengabdian masyarakat berupaya mengaplikasikan hasil-hasil penelitian agribisnis untuk pengembangan masyarakat.